Melanjutkan dari penulisan sebelumnya mengenai game final fantasy kali ini saya akan lebih lajut memberikan sebuah contoh story game final fantasy.
Story game final fantasy yang akan saya bahas yaitu final fantasi VIII.
Final Fantasy VIII merupakan sequel dari cerita final fantasy sebelumnya. Tetapi, hubungan antara game final fantasy tidak memiliki suatu keterhubungan langsung, maksudnya cerita dari seri sebelumnya, tidak memiliki pengaruh bagi cerita pada game selanjutnya. Kesamaan dari game final fantasy adalah tujuan utama dari game ini adalah untuk menyelamatkan dunia dengan mencegah para orang jahat untuk menguasai dunia. Setting dari game final fantasy berorientasi pada dunia fantasi. Meskipun mengisahkan tentang hal-hal yang umum (biasanya mitologi) setiap ceritanya berbeda pada tiap sequelnya. Setiap seri game ini memiliki dunianya masing-masing, untuk seri-seri awal biasanya menceritakan tentang latar medieval (jaman-jaman kerajaan kuno). Sebagai contoh, pada final fantasy I menceritakan tentang seorang ksatria pada jaman itu yang ingin merebut kristal sebelum kristal itu jatuh ke tangan orang jahat, sedangkan pada final fantasy VIII ini ceritanya lebih ke era modern. Tetapi ada beberapa unsur-unsur dari game final fantasy sebelumnya yang mungkin diselipkan dalam game tersebut, misalnya nama karakter yang hampir mirip, dan lain lainnya.
Final Fantasy VIII sendiri menceritakan tentang organisai yang dibentuk untuk melatih seorang murid di akademi militer yang dinamakan ‘Garden’, yang dilatih untuk menjadi “SeeD”, yaitu mercenary (pasukan bayaran) yang dibayar oleh akademi tersebut. SeeD dilatih untuk mengalahkan Sorceress, yaitu karakter antagonis dalam game ini, yang berniat untuk mengambil alih dunia. Dalam game ini, dunianya dibagi menjadi 5 benua besar, yaitu Esthar(benua terbesar dan berada di tengah map), Galbadia(benua terbesar kedua di dunia ini,berada di arah barat dari map dunia ini), Trabia(terletak di Utara dari map game ini, dan tempatnya bersalju), balamb(benua yang terkecil, dan tempat dimana game ini akan dimulai nantinya) dan sebuah tempat bernama “Lunar Cry”. Game ini memiliki alur maju-mundur, karena dalam game ini juga sering ‘flashback’ ke masa lalu, sehingga sedikit sulit dimengerti bagi para pemain yang baru memainkannya.
Demikianlah story singkat final fantasy VIII.
Sumber :
- wikipedia
- http://alfred-it08.blogspot.com/2011/05/story-dalam-game-final-fantasy-viii.html
0 komentar:
Posting Komentar